Usaha Anggota ~Yafi Nur Muttaqin

Perkuat Ekonomi Umat, Almaz Fried Chicken dan Sambal Sachet Surabraja Berkolaborasi

Perkuat Ekonomi Umat, Almaz Fried Chicken dan Sambal Sachet Surabraja Berkolaborasi Produk Saos Sambal Almaz Fried Chicken Bekerjasama dengan PD Surabraja

Forbis.id – Kehadiran sambal sachet produksi PD Surabraja di paket kebuli Almaz Fried Chicken, membawa kebanggaan tersendiri bagi konsumen muslim.

Kedua perusahaan ini didirikan oleh pengusaha muslim nasional.

Mereka menggagas kolaborasi bisnis yang bukan hanya menciptakan produk berkualitas, namun juga mengedepankan prinsip ekonomi halal dan organik.

PD Surabraja, Perusahaan Islami yang Menolak Sistem Riba

Ustadz Sefi, seorang alumni Gontor, mendirikan PD Surabraja yang merupakan produsen sambal dan saus tomat untuk pasar tradisional.

Perusahaan ini memilih untuk tidak berhutang atau menggunakan sistem riba, menjadikan pertumbuhan bisnisnya organik.

Hal ini membuktikan bahwa Perusahaan Muslim ini berdiri teguh pada nilai-nilai bisnis yang sesuai syariah

Keteguhan ini mendapat dukungan penuh dari Ustadz Erwandi Taher lewat ETA (Erwandi Taher Association).

Beliau memastikan bahwa konsep zakat dan transaksi keuangan di perusahaan ini berjalan sesuai prinsip yang islami.

Ustadz Syefi Sebagai owner memilih untuk tidak melibatkan PD Surabraja dalam kanal pasar modern yang umumnya menerapkan syarat pembayaran (ToP) panjang, yang sering kali memberatkan.

Sebaliknya, perusahaan ini fokus pada pasar tradisional dan distribusi yang sesuai dengan prinsip bisnis syariah.

Almaz Fried Chicken Berkembang Pesat Usai Jalin Kerja Sama

Bang Okta seorang pengusaha muslim nasional, mendirikan Almaz Fried Chicken.

Almaz FC kini tengah berkembang pesat dan menjalin kerja sama dengan PD Surabraja sebagai penyedia sambal sachet.

Kolaborasi ini merupakan bagian dari visi besar untuk membangun ekonomi umat yang kuat, di mana sesama pengusaha muslim saling mendukung, memasok, dan memperkuat rantai pasokan dalam negeri.

Sinergi antara PD Surabraja dan Almaz FC ini memberikan contoh nyata kolaborasi yang berfokus pada kemandirian dan keberlanjutan.

Keduanya berharap rantai pasokan Almaz Fried Chicken ke depan sepenuhnya dapat bergantung pada perusahaan-perusahaan nasional milik umat, menciptakan ekonomi yang mandiri dan berdaya saing, dengan keberkahan yang menyertainya.

Dengan prinsip saling mendukung dan membesarkan, Almaz Fried Chicken dan PD Surabraja berharap agar seluruh rantai pasokannya kelak berasal dari perusahaan-perusahaan nasional milik umat, membangun ekonomi umat yang kokoh dan mandiri.