Laporan ~Admin Forbis

Laporan FORBIS Charity Desember 2022

Laporan FORBIS Charity Desember 2022

Assalaamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokaatuh

Alhamdulillahirobbil’aalamiin, berkat Rahmat Allah Subhanahu wa Ta’ala, kami segenap pengurus Forbis IKPM Gontor menyampaikan terima kasih kepada para Muhsinin dan keluarga Besar para alumni yang tergabung di forbis official atas bantuan yang telah diberikan berupa donasi bantuan untuk Program forbis charity sehingga bantuan dapat tersalurkan dengan baik. Adapun Donasi dari program Forbis charity pada bulan Desember yang terlaksana

1. Pemberian tanda cinta kepada ustadz Bahar

Ust. Bahar telah mendedikasikan sebagian waktunya untuk FORBIS, sebagai senior beliau selalu terjun langsung ke lapangan dan menjadi pembina bagi teman-teman muda FORBIS. Istri beliau dalam keadaan sakit, sehingga FORBIS Charity menyalurkan dana charity sebagai tanda cinta, terimakasih, dan kebersamaan. Untuk menunjukan bahwa beliau tidak sendirian menghadapi ujian ini. dana yang disalurkan sebesar Rp. 4000.000 yang disampaikan melalui Ketua IKPM dan ketua FORBIS Cab Yogyakarta, dilaksanakan Tgl 28 November 2022.

2. Pemberian donasi kepada ustadzh Atika

Ustadzah Atika, alumni Gontor, anggota FORBIS dan pengurus FORBIS DI Yogyakarta, dapat ujian sakit kanker rahim, setelah operasi beliau masih harus kemoterapi dan penyinaran. Biaya yang dibutuhkan tentu tidak sedikit, ditambah beliau memiliki 3 orang anak yang masih kecil-kecil juga sebagai single parent. Untuk itu FORBIS Charity menyalurkan dana sebesar Rp. 6.000.000 yang juga disampaikan melalui ketua FORBIS Cab DI Yogyakarta, dan sudah diserahkan pada tanggal 01 Desember 2022.

3. Pemberian Donasi Peduli Cianjur untuk 6 Pondok Pesantern Alumni

Gempa bumi Cianjur membuat banyak korban jiwa maupun materil, beberapa Pondok Pesantren juga terkena imbasnya, FORBIS Charity memfokuskan penyaluran dana kepada pondok-pondok alumni Gontor, diantaranya: Pondok Pesantren Alquds Cibeureum Cugenang, Pondok Pesantren Alkausar Cipaku Cugenang, Pesantren Ikhlasul Muhajirin Bulakan Cugenang, Pondok Pesantren Kumala Lestari Cipanas, Pondok Pesantren Almaksum Cugenang, Pondok Pesantren Tahfidz Almujtama’ Al Islami.

//
//
// iklan google //
//

Total dana charity yang dibagikan sebesar Rp. 30.000.000, penyerahan donasi disampaikan melalui ketua IKPM dan ketua FORBIS Cab. Cianjur yang dilaksanakan tgl 04 Desember 2022.

Dokumentasi Foto

Kami keluarga besar forbis melalui forbis charity sudah melaksakanakan amanahnya dan atas nama Tim Forbis charity mengucapkan ribuan trimakasih.

Semoga Allah membalas amal jariyah dengan balasan yang setimpal, serta senantiasa mendapatkan perlindungan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala

Amiin Ya Rabbal A’alamiin.

Wassalamua’laikum Warahmatullahi Wabarakatuh.